CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Rabu, 21 Agustus 2013

Cara mengatasi jika HP Android Lupa Password




                Bagaimana jika HP android kita tidak bisa digunakan lantaran kita lupa dengan passwordnya? Baik itu password dalam bentuk Pin maupun pola. Nah solusinya adalah dengan cara kita mengingat-ingat kembali passwordnya :D . Just kidding, hehe! Jadi cara yang sebenarnya adalah kita harus mereset Pengaturan HP android kita. Lalu bagaimana caranya? Padahal masuk menu aja nggak bisa. Nah caranya adalah sebagai berikut:
1.       Matikan dulu HP Android anda. Jika tidak bisa dimatikan dengan menekan tombol power on/off, maka lepas baterainya dan kemudian pasang kembali baterainya.
2.       Kemudian nyalakan HP Android anda untuk masuk recovery mode. Caranya adalah dengan menekan tombol power on/off, Home, dan Volume Up secara bersamaan. Ini sebenarnya tergantung dari model masing-masing HP. Misalnya untuk HP Samsung Galaxy mini GT-S5570 seperti punyaku yang ditekan hanya power on/off dan tombaol Home, tanpa volume up. Jadi silahkan anda coba mana dari kedua cara di atas yang berfungsi.
3.       Jika berhasil maka anda akan masuk di recovery mode. Di situ ada beberapa opsi seperti reboot system now, apply update from sd card, wipe data/factory reset, dll. Pilih yang “wipe data/Factory reset” dengan cara menekan tombol volume up atau volume down. Tekon Home untuk tombol “Ok”.
4.       Tunngu beberapa saat. Setelah selesai, pilih “reboot system now”.
5.       Tunggu sampai booting selesai. Selamat HP Android anda telah bisa digunakan kembali J

0 komentar:

Posting Komentar